Berita

Diler BMW berkonsep Retail.Next diperkenalkan di Jakarta Selatan

×

Diler BMW berkonsep Retail.Next diperkenalkan di Jakarta Selatan

Sebarkan artikel ini


Jakarta (ANTARA) – Perusahaan otomotif BMW memperkenalkan konsep ritel otomotif premium berbasis digital melalui peresmian diler baru di kawasan Mampang, Jakarta Selatan sebagai bagian dari transformasi jaringan ritel otomotif premium di Indonesia.

President Director BMW Group Indonesia Peter “Sunny” Medalla mengatakan kehadiran diler tersebut merupakan langkah strategis untuk mendekatkan layanan BMW dengan pelanggan di wilayah dengan mobilitas dan aktivitas bisnis yang tinggi.

“BMW Astra Mampang dirancang sejak awal untuk menghadirkan pengalaman ritel otomotif premium generasi terbaru yang lebih terbuka, personal, dan relevan dengan kebutuhan pelanggan saat ini,” kata Sunny dalam peresmian di Jakarta, Jumat.

Baca juga: Sime Darby Berhad buka diler resmi BMW dan MINI di Indonesia

Menurut dia, konsep Retail.Next menempatkan pelanggan sebagai pusat pengalaman ritel dengan memadukan layanan personal, ruang yang lebih nyaman, serta pemanfaatan teknologi digital dalam proses penjualan maupun purnajual.

Konsep ini juga menjadi bagian dari strategi BMW dalam mempertahankan posisinya di segmen kendaraan premium nasional.

Sunny menambahkan BMW bersama MINI saat ini menguasai sekitar 60 persen pangsa pasar otomotif premium di Indonesia, yang didukung oleh penguatan jaringan diler dan kolaborasi dengan mitra jangka panjang.

Baca juga: BMW-MINI buka “Showroom” baru di Jakarta Selatan

Pada kesempatan yang sama, Direktur Astra Hamdhani Dzulkarnaen Salim menyampaikan diler tersebut merupakan diler BMW Astra kesembilan secara nasional dan kedua di Jakarta Selatan.

Ia menilai kehadiran fasilitas baru ini mencerminkan komitmen Astra dan BMW terhadap pengembangan bisnis ritel otomotif berkelanjutan.

“Diler ini dilengkapi infrastruktur yang mendukung prinsip keberlanjutan dan teknologi elektrifikasi, sejalan dengan aspirasi keberlanjutan Astra 2030,” ujarnya.

Baca juga: BMW Indonesia resmikan diler untuk jual kendaraan seken

Diler Mampang berdiri di atas lahan seluas 4.050 meter persegi dengan luas bangunan 2.541 meter persegi dan didukung investasi lebih dari Rp185 miliar.

Fasilitas ini menyediakan layanan penjualan dan purnajual, termasuk area showroom, bengkel, serta stasiun pengisian daya kendaraan listrik.

Fasilitas ini diharapkan memberikan kemudahan dan kenyamanan layanan bagi pelanggan BMW, khususnya di Jakarta Selatan, seiring meningkatnya kebutuhan mobilitas premium.

Diler tersebut juga dilengkapi fasilitas pengisian kendaraan listrik serta penggunaan energi terbarukan sebagai bagian dari penerapan prinsip keberlanjutan dalam operasionalnya. 

Baca juga: BMW buka diler di Pekanbaru

Baca juga: MINI Indonesia resmikan diler bergaya city sales di Senopati

Pewarta:
Editor: Siti Zulaikha
Copyright © ANTARA 2026

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

formasi agar modal tahan lama di mahjong wins situs gacormahjong ways berikan pecahan besar tak terhinggapemuda jakut dapat tas lv berkat mahjong winsroni anak jakut bawa cash ratusan juta maxwin mahjong wayssituasi sudah kondusif scatter mahjong wins peluang indahslot gacorjawara76